x

Bayu Pramuliawan

Pengusaha Belawa Selfish

Sebagai mentor pelatihan Wirausaha Mantap Sejahtera Budi daya Lele dari Bank Mantap, Bayu berkomitmen untuk mendampingi pensiunan yang ingin menjadi wirausahawan dengan sepenuh hati hingga bisa mandiri.

“Para pensiunan sangat membutuhkan aktivitas dan rutinitas. Budi daya lele bisa menjadi salah satu solusi mengisi aktivitas di masa pensiun sekaligus tetap bisa produktif”

Okky Ahyar Kurniawan

Pengusaha Jamur Tiram

Setelah sukses menjadi pebisnis jamur tiram, Okky Ahyar terus berbagi pengalaman termasuk menjadi mentor Pelatihan Wirausaha. Ia berharap lebih banyak pensiunan lagi yang menjadi wirausahawan jamur tiram.

“Saya ingin mencari mitra, karena di Pekanbaru ini permintaan jamur tiram banyak, tetapi produksi sedikit”

Ahmadi

Pengusaha Hidroponik

Dengan motivasi untuk bisa bermanfaat bagi orang banyak, para pensiunan tentunya sangat bisa untuk memiliki motivasi yang sama dan menjadi wirausahawan. Peran Bank Mantap sangat besar sebagai wadah untuk mencetak wirausahawan pensiunan. Membuka wawasan, memberikan semangat, dan tetap produktif bagi para pensiunan.

Aditya Prima Yudha

Pengusaha Budidaya Ikan Lele

Saya berterima kasih kepada Bank Mantap, dengan menjadi Mentor Program WMS, kinerja ekonomi menjadi lebih baik. Sehingga memiliki banyak relasi dan bisa memperkuat nilai pengelolaan usaha kami.