x

Saran Kombinasi Password dan Apa Yang Dilakukan Jika Lupa Password

Share

PakBu Mantap, email merupakan sarana penting dalam era digital seperti sekarang. Namun seiring dengan perkembangan jaman, email juga sering mengalami pembajakan atau di-hack oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Jika email PakBu Mantap di-hack oleh orang lain, maka segala macam data yang ada di email pasti hilang.

Baca juga: Keuntungan dan Manfaat Metode Hidroponik Semakin Dilirik

Untuk melindungi akun dari risiko pembajakan, PakBu Mantap perlu membuat password atau kata sandi yang sulit diketahui orang lain. Masalahnya, sering kali kita sendiri justru lupa dengan password yang telah kita buat. 

Nah, agar tidak mudah lupa dengan password email atau akun lainnya, PakBu Mantap dapat membuat kombinasi password yang mudah diingat tapi sulit diketahui orang lain.

Tips Membuat Password Yang Kuat

1. Jangan gunakan informasi pribadi

Hindari penggunaan informasi pribadi seperti nama, tanggal ulang tahun, username, alamat email dan sebagainya. Password seperti ini biasanya dapat diakses oleh publik, sehingga bisa sangat rawan ditebak oleh orang lain.

Contoh password yang sering banyak dijumpai seperti : 123456, rahasia, admin,  password, dan masih banyak lagi contoh lainnya yang belum dituliskan.

2. Gunakan password yang panjang

Password minimal memiliki panjang 6-8 karakter, jadi lebih baik membuat password yang lebih panjang, tetapi perlu diingat jangan menggunakan abjad atau angka yang berurutan.

3. Hindari menggunakan kata-kata dalam kamus

Hindari menggunakan kata-kata yang terdapat pada kamus atau kata umum lainnya, lebih baik mengacak kata yang tidak bisa dibaca saja agar lebih aman.

4. Gunakan symbol unik

Gunakan tambahan simbol untuk mempersulit hacker bila ingin membobol akun email.

5. Gunakan angka

Selain symbol, perlu juga menambahkan angka. Untuk password angka yang penting bisa dikombinasikan dengan simbol.

6. Gunakan kombinasi huruf

Karena dalam password dan username salah huruf besar kecil saja tidak bisa login, maka perlu disiapkan password yang kuat dengan kombinasi huruf besar, huruf kecil, angka serta simbol.

7. Gunakan password berbeda tiap akun

Untuk tindakan preventif, usahakan untuk setiap akun memiliki password yang berbeda-beda.

Tujuannya jika sampai ada satu akun yang bisa dibobol hacker, maka akun lainnya akan tetap aman. Untuk itu selain mengombinasikan huruf, angka, simbol, besar kecil huruf, sangatlah perlu membedakan nama setiap akun ya PakBu Mantap

Namun kegagalan saat login email juga muncul saat PakBu Mantap lupa dengan kata sandi di email yang PakBu Mantap buat.

3 Cara Jitu Mencegah Lupa Password Email

1. Cantumkan Nomor HP di Email Anda

Nomor HP merupakan salah satu alat pengaman yang berguna saat kita mengalami lupa password atau sandi email. Secara mendasar apabila PakBu Mantap gagal login, PakBu Mantap bisa melakukan recovery atau pemulihan kata sandi melalui nomor HP yang dicantumkan di email.

Caranya adalah :

  1. Masuk ke menu setting email PakBu Mantap
  2. Pilih menu untuk mencantumkan nomor HP
  3. Setelah mencantumkan nomor HP maka pihak pengelola email akan mengirim digit akses masuk ke email tersebut.
  4. Masukkan digit yang telah diterima di HP pada email tersebut, dan selesai, nomor HP sudah ter-link secara otomatis dengan email.

Sedangkan cara untuk melakukan recovery kata sandi email saat PakBu Mantap lupa adalah:

  • Masuk ke menu login email
  • Klik lupa kata sandi
  • Masukkan nomor HP, dan tunggu kode digit recovery password baru yang di kirim ke HP
  • Cek HP dan masukkan kode digitnya ke halaman tadi
  • Isi password baru dan simpan, selesai. Password baru telah selesai dibuat.

2. Cantumkan Pertanyaan Rahasia Yang Mudah diIngat

Ada beberapa provider email yang menggunakan kalimat pertanyaan untuk recovery password email yang baru dengan mencantumkan kalimat pertanyaan yang hanya bisa dijawab oleh pihak yang membuat email saat mendaftar.

Tipsnya gunakan pertanyaan yang mudah di ingat dan di jawab, dimana jawaban pertanyaan hanya bisa dijawab oleh PakBu Mantap sendiri sebagai pemilik email.

3. Simpan Kata Sandi di Tempat Yang Aman

Untuk menghindari faktor lupa password email, lakukan upaya pencegahan dengan menyimpan kata sandi tersebut di sebuah file di laptop atau berupa catatan di HP. Sehingga di saat hendak masuk ke akun email, dengan mudah dapat ditemukan kata sandi yang PakBu Mantap buat untuk menghindari faktor lupa. Kata sandi tersebut bisa kita copy paste (salin dan tempel) atau ketik sendiri ke dalam menu isian kata sandi.

Jika password lama PakBu Mantap masih belum kuat, segeralah ganti ke password baru yang lebih aman dan kuat.